*Patroli Brimob Amankan PSU di Empat Lawang*
Empat Lawang – Personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Sumatera Selatan yang tergabung dalam Bawah Kendali Operasi (BKO) Polres Empat Lawang melaksanakan patroli untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) jelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Empat Lawang. Patroli ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi gangguan yang dapat menghambat jalannya proses demokrasi.
Kegiatan patroli menyasar lokasi-lokasi strategis, termasuk Tempat Pemungutan Suara (TPS), kantor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), serta kawasan permukiman warga. Dengan kehadiran personel Brimob di lapangan, diharapkan masyarakat merasa lebih aman dan pelaksanaan PSU dapat berjalan lancar, jujur, dan adil. Petugas juga memberikan imbauan kepada warga untuk tetap menjaga ketertiban serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum tentu benar.
Komandan Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Sumsel menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk menciptakan situasi yang kondusif selama tahapan PSU berlangsung. “Kami siap mendukung penuh Polres Empat Lawang dalam mengamankan jalannya PSU. Kegiatan ini akan terus kami lakukan secara rutin hingga seluruh tahapan selesai,” ujarnya.
(Yuli)