27 C
Jakarta
Sunday, April 20, 2025

H. Rahmat Mirzani Djausal, Gubernur Lampung Terpilih, Tinjau Banjir di Bandar Lampung

- Advertisement -spot_imgspot_img
- Advertisement -spot_imgspot_img

H. Rahmat Mirzani Djausal, Gubernur Lampung Terpilih, Tinjau Banjir di Bandar Lampung

 

Bandar Lampung – H. Rahmat Mirzani Djausal, Gubernur Lampung terpilih, melakukan kunjungan ke kelurahan pidada,kecamatan panjang,bandar lampung, Sabtu (19/1/2025). Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana akibat intensitas hujan tinggi beberapa hari terakhir.

 

 

Dalam peninjauannya, H. Rahmat Mirzani Djausal didampingi oleh jajaran relawan,partai , dan instansi terkait. Ia mengunjungi kawasan permukiman yang terendam air hingga setinggi 1 meter serta fasilitas umum yang rusak akibat banjir

“Saya turut prihatin atas bencana ini. Kita akan segera mengupayakan solusi jangka pendek dan panjang untuk mengatasi banjir di Bandar Lampung. Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk memastikan masyarakat mendapatkan bantuan yang layak,” ujar H. Rahmat Mirzani Djausal .

Selain meninjau lokasi, ia juga menyerahkan bantuan berupa logistik kebutuhan pokok, seperti makanan siap saji, air bersih, selimut, dan obat-obatan kepada warga dan juga memberikan solusi :

Bantuan excavator untuk membersihkan sampah yang menyumbat saluran air.Truk pengangkut sampah untuk mempercepat penanganan limbah. pakaian, makanan, dan kebutuhan pokok untuk meringankan beban warga.

Menurut warga setempat, banjir ini merupakan salah satu yang terparah dibanding daerah lain. Mereka berharap adanya upaya cepat dari pemerintah daerah untuk memperbaiki sistem drainase dan mitigasi bencana.

“Kami berharap Pak Mirza sebagai Gubernur terpilih dapat memberikan solusi nyata, bukan hanya untuk masalah banjir, tapi juga perbaikan infrastruktur di Bandar Lampung,” ujar seorang warga, yang rumahnya terendam banjir.

H. Rahmat Mirzani Djausal juga berkomitmen untuk segera berkoordinasi dengan pihak terkait guna membangun sistem pengendalian banjir yang lebih baik, termasuk pengerukan sungai dan perbaikan drainase. Ia menegaskan, Kami sadar, permasalahan banjir ini harus ditangani secara cepat, tuntas, dan berkelanjutan. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah bekerja bersama, termasuk warga yang tetap kuat menghadapi cobaan ini.

Lampung yang maju adalah Lampung yang peduli. Mari kita terus bersinergi untuk memastikan kondisi ini segera membaik dan tidak terulang lagi. pembangunan infrastruktur menjadi salah satu program prioritas di masa pemerintahannya.

“Kita ingin Lampung menjadi provinsl tangguh terhadap bencana dan maju dalam pembangunan. Ke depan, semua wilayah akan mendapatkan perhatian yang sama,” tutupnya.

 

(Tim Lampung )

- Advertisement -spot_imgspot_img
Latest news
- Advertisement -spot_img
Related news
- Advertisement -spot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here