27 C
Jakarta
Sunday, April 20, 2025

Brimob Kalteng Tebar Kepedulian Lewat Jumat Berkah di Pangkalan Bun

- Advertisement -spot_imgspot_img
- Advertisement -spot_imgspot_img

Brimob Kalteng Tebar Kepedulian Lewat Jumat Berkah di Pangkalan Bun

 

Pangkalan Bun – Personel Kompi 3 dan 4 Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Tengah kembali menunjukkan aksi sosialnya melalui kegiatan rutin Jumat Berkah, dengan membagikan ratusan paket makanan kepada masyarakat sekitar dan para jamaah Masjid Nurul Ilahi, Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat, Jumat (04/04/2025).

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Satbrimob Polda Kalteng untuk terus hadir di tengah masyarakat, dengan memberikan kontribusi nyata dan mempererat tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat. Melalui kegiatan Jumat Berkah ini, para personel tidak hanya menunjukkan kepedulian terhadap sesama, namun juga menanamkan nilai-nilai kemanusiaan dan gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat.

 

Kapolda Kalteng, Irjen Pol. Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si., melalui Dansatbrimob, Kombes Pol. Dr. Nugroho Tri Nuryanto, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berkah ini adalah wujud nyata pengabdian Brimob kepada masyarakat.

 

“Kami berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban masyarakat dan menjadi berkah bagi kita semua,” ujarnya.

 

Dengan semangat kebersamaan dan solidaritas, personel Brimob membagikan paket makanan dengan penuh keikhlasan, disambut hangat oleh warga dan jamaah masjid. Kegiatan ini pun mendapat apresiasi dari tokoh masyarakat dan pengurus masjid yang merasa terbantu dan tersentuh oleh kepedulian aparat keamanan.

 

Kegiatan Jumat Berkah ini akan terus digalakkan sebagai bagian dari penguatan sinergi antara Brimob dan masyarakat serta menjadi sarana mempererat hubungan emosional di tengah dinamika kehidupan sosial.

 

(Yuli)

- Advertisement -spot_imgspot_img
Latest news
- Advertisement -spot_img
Related news
- Advertisement -spot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here