Polsek Mampang Lakukan Pengecekan Lahan Mendukung Program Beyond Trust Presisi dan Ketahanan Pangan
Jakarta Selatan – Pada hari Selasa, 12 November 2024, Polsek Mampang di bawah pimpinan Kapolsek Kompol S. Aba Wahid Key, S.Sos., M.H., bersama jajarannya, melaksanakan kegiatan pengecekan lahan dalam rangka mendukung program Beyond Trust Presisi TW IV tahun 2024 dan ketahanan pangan yang diinisiasi oleh Polri. Program ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam meningkatkan kepercayaan publik melalui aksi nyata di lapangan, salah satunya mendukung ketahanan pangan nasional.
Kegiatan pengecekan lahan ini dilaksanakan di Jl. Kapten Tendean, RT 001/07, Kelurahan Mampang Prapatan, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolsek Mampang AKP Junaidi, Kanit Bhabinkamtibmas Polsek Mampang AKP I.G. Mariana Widyastuti, S.H., M.H., Panit IK Polsek Mampang IPDA Agung A.R., S.H., serta sejumlah personel dari Unit Bhabinkamtibmas Polsek Mampang.
Dalam pengecekan ini, tim meninjau kesiapan lahan untuk mendukung ketahanan pangan, sesuai dengan arahan dari Kapolri terkait program Beyond Trust Presisi. Polri berkomitmen memberikan kontribusi terhadap ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan yang ada, serta mendukung masyarakat dalam menjaga stabilitas pangan.
Kapolsek Mampang, Kompol S. Aba Wahid Key, S.Sos., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya sinergis Polri dengan masyarakat dalam memastikan kesiapan lahan sebagai langkah awal dalam mendukung ketahanan pangan yang berkelanjutan. Selain itu, kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri sebagai institusi yang peduli terhadap kesejahteraan rakyat.
Dokumentasi kegiatan turut disertakan dalam laporan resmi sebagai bukti dari pelaksanaan program ini.
YUSRON